Home Story Mengapa Makanan Harus Dimasak Hingga Matang?

Mengapa Makanan Harus Dimasak Hingga Matang?

Tahukah kamu, kondisi suatu makanan yang kamu konsumsi ternyata memberi pengaruh yang sangat besar terhadap kondisi kesehatanmu, lho. Oleh karena itu, tata cara pengolahan makanan harus kamu perhatikan. Mulai dari tingkat standar kebersihan makanan tersebut hingga mengapa makanan harus dimasak hingga matang.

Kamu penasaran dengan bahaya apa saja yang mengintai apabila makanan tidak kamu oleh dengan benar? Yuk, simak informasi di bawah ini.

 Bahaya Makanan yang Tidak Diolah Dengan Benar

Berikut kami berikan pembahasan lengkap mengenai alasan mengapa bahan makanan harus bersih dan matang dengan baik.

  • Menyebabkan Kontaminasi Silang

Pertama, bahaya yang akan mengintai kamu dan keluarga jika makanan yang kamu olah belum melalui proses pengolahan yang baik dan benar adalah adanya resiko kontaminasi silang.

Kontaminasi silang merupakan sebuah reaksi kimia yang dapat terjadi apabila ada kandungan antara satu makanan dengan makanan lainnya yang tidak cocok. Hal ini dapat terjadi apabila salah satu makanan memiliki suhu, zat, atau bakteri berbahaya yang dapat memicu bakteri di makanan yang lainnya untuk muncul.

Salah satu kontaminasi silang yang paling sering tidak orang sadari adalah kontaminasi daging yang tidak matang. Apabila kita mengolah daging dengan kematangan yang tidak pas, maka bakteri yang ada pada daging dapat merambah ke makanan lainnya dan memicu potensi kontaminasi silang.

Selain berbahaya untuk kesehatan, kontaminasi silang juga acapkali menjadi pemicu keracunan paling besar.

  • Bahaya Bakteri Salmonella dan Campylobacter

Selanjutnya, salah satu alasan mengapa makanan harus kamu masak dengan baik dan benar adalah untuk menghindari bakteri salmonella.

Salmonella merupakan salah satu jenis bakteri di daging ayam. Bakteri ini pun cukup kuat dengan suhu panas, maka dari itu daging ayam harus kamu masak hingga kematangan yang pas.

Faktanya, bakteri ini juga menjadi salah satu pemicu keracunan makanan nomor 1 di Amerika Serikat. Wah, benar-benar menyeramkan, ya?

Selain bakteri salmonella, masih ada juga lho bakteri lainnya yang mengintai kamu apabila tidak memasak daging hingga matang. Yakni, bakteri campylobacter. Nah, biasanya bakteri jenis ini mungkin jumlahnya tidak sebanyak salmonella. Namun, campylobacter sangat berbahaya untuk anak-anak dan lansia yang memiliki sistem imun tubuh yang lemah.

  • Lebih Mudah Untuk Dicerna

Salah satu bahaya mengonsumsi makanan yang masih mentah berikutnya adalah diare hingga gangguan pencernaan yang mengintai.

Selain karena kebersihan makanannya, makanan yang lebih sulit untuk perut cerna juga cenderung menyebabkan diare juga gangguan pencernaan. Oleh karena itu, mengonsumsi makanan yang sudah matang lebih baik daripada mengonsumsi makanan yang masih mentah.

Nah, jika kamu sudah memahami bahaya memakan makanan yang belum matang, maka berikutnya mari kita bahas tentang kebersihan makanan yang wajib kamu ketahui. Sehingga, kamu dapat menghindari bakteri berbahaya yang dapat menyebabkan penyakit untukmu.

Kebersihan Makanan

Kebersihan makanan yang kamu konsumsi merupakan alasan pertama mengapa pengolahan makanan sangat penting untuk kamu perhatikan prosesnya.

Selain merupakan dasar etik, kebersihan makanan juga memiliki hubungan yang erat dengan kesehatan. Apalagi, makanan tersebut akan kamu hidangkan untuk balita, anak-anak, dan lansia.

Jadi, makanan seperti apa yang masuk ke dalam standar kebersihan makanan?

  • Makanan Harus Bersih Sebelum Pengolahan

Pertama, makanan yang dapat masuk ke kategori makanan aman adalah makanan yang sudah kamu cuci bersih sebelum pengolahan.

Ada baiknya bahan makanan untuk kamu cuci sebelum kamu olah. Kamu juga dapat menggunakan air hangat atau sabun khusus untuk mencuci buah dan sayur-sayuran. Sedangkan, untuk daging, pastikan kamu mencucinya di air mengalir hingga ke sela-sela lipatan daging.

Sedangkan, untuk beberapa buah atau sayuran, ada baiknya untuk kamu kupas sebelum kamu potong dan olah.

  • Makanan Yang Direbus Sebelum Dimasak

Selanjutnya, ada beberapa bahan makanan yang wajib untuk kamu rebus sebelum pengolahan. Salah satunya adalah daging.

Sebelum kamu mengolah daging menjadi hidangan yang lezat, ada baiknya kamu merebus daging selama kurang lebih lima menit. Hal ini karena waktu tersebut merupakan waktu ideal merebus daging agar bersih dan bebas bakteri.

  • Makanan Yang Telah Dimasak

Selain sebelum mengolah bahan masakan, ternyata hidangan yang sudah siap saji pun memiliki aturan baik konsumsi, lho!

Sebaiknya, kamu segera mengonsumsi makanan yang sudah kamu masak. Selain karena rasanya yang masih lezat, namun juga makanan yang baru saja matang akan lebih aman untuk kamu konsumsi daripada makanan yang kamu konsumsi beberapa waktu setelah pengolahan.

Selain itu, jika kamu hendak mengonsumsi makanan yang sudah matang satu atau tiga jam sebelumnya, maka ada baiknya jika kamu menghangatkan makanan tersebut.

Nah, hal ini juga yang menjadikan kamu harus lebih berhati-hati saat membeli makanan siap saji. Pastikan, hidangan tersebut siap saji secara langsung atau fresh from the oven seperti olahan di Holycow!

Selain memberikan cita rasa yang akan memanjakan lidah, sajian steak dan makanan pendamping lainnya di Holycow juga telah melalui proses pengolahan yang ketat. Mulai dari pemilihan daging, standar kebersihan, hingga proses memasak yang telah memenuhi syarat kebersihan dan kesehatan pangan.

Nah, demikianlah informasi yang dapat kami berikan tentang mengapa makanan harus dimasak hingga matang. Semoga dengan artikel ini kamu bisa mengolah bahan makanan dengan lebih berhati-hati, ya!

Leave a comment

All comments are moderated before being published